JAKARTA, KOMPAS.TV - BWF merilis peringkat terbaru pebulu tangkis per 27 Desember 2022. <br /> <br />Status Ganda Putra Nomor 1 Dunia, kini di dapat Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto. <br /> <br />Konsistensi penampilan Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto sepanjang 2022, dengan memenangkan empat turnamen, membuat status peringkat satu dunia ditangan mereka. <br /> <br />Turnamen yang berhasil dimenangkannya adalah Indonesia Masters, Swiss Open,Malaysia Masters dan Denmark Open. <br /> <br />Dilansir dari laman resmi BWF, Fajar dan Rian mengoleksi 88.655 poin. <br /> <br />Baca Juga BWF World Tour Finals 2022: China Bawa Tiga Gelar di https://www.kompas.tv/article/357311/bwf-world-tour-finals-2022-china-bawa-tiga-gelar <br /> <br />Sementara Ganda Putra Indonesia lainnya yang masuk 10 besar adalah Mohamad Ahsan, Hendra Setiawan di posisi ketiga, dengan 81.425 poin. <br /> <br />Bagaimana dengan The Minions? <br /> <br />Markus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamulyo berada diposisi 23 dunia, dengan 41.150 poin. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/362662/bwf-rilis-peringkat-pebulu-tangkis-terbaru-fajar-dan-rian-di-posisi-ganda-putra-nomor-1-dunia
