KOMPAS.TV - Jelang tahun baru 2023, Pertamina membentuk Satgas Kesiapan Nataru untuk terus memastikan ketersediaan dan penyaluran Bahan Bakar Minyak atau BBM dan LPG tetap aman. <br /> <br />Pertamina juga melakukan peninjauan langsung pada jalur Pantai Selatan Jawa Barat. <br /> <br />Selain jalur Pantai Selatan bagian Jawa Barat melalui kegiatan Management Walkthrough (MWT) ini erry juga melanjutkan peninjauan ke daerah Jawa Bagian Tengah (JBT) dan Jatimbalinus. <br /> <br />Baca Juga Pengunjung Padati Kawasan Ancol untuk Rayakan Malam Tahun Baru 2023 di https://www.kompas.tv/article/363753/pengunjung-padati-kawasan-ancol-untuk-rayakan-malam-tahun-baru-2023 <br /> <br />Pertamina juga memastikan ketersediaan BBM dan LPG pada Pertashop di wilayah pedesaa maupun daerah yang berpotensi terkena bencana alam. <br /> <br />Tim Satgas Nataru Pertamina pun siaga untuk melakukan respon cepat jika terjadi kendala dalam pendistribusian BBM dan LPG. <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/363754/bentuk-satgas-kesiapan-nataru-pertamina-pastikan-stok-bbm-dan-lpg-aman
