BALI, KOMPAS.TV - Kecelakaan kapal terjadi di Perairan Sanur Kota Denpasar, Bali. Kecelakaan terjadi diduga disebabkan adanya kebocoran di bagian kapal. <br /> <br />Dalam video amatir, Kapal Fastboat Kebo Iwa Ekspres yang mengangkut 23 penumpang dan 6 awak ini mengalami kebocoran di Perairan Sanur, Denpasar, Bali. <br /> <br />Baca Juga Bungkam Filipina dengan Skor Tipis, Timnas Garuda Lolos Ke Semifinal AFF di https://www.kompas.tv/article/364655/bungkam-filipina-dengan-skor-tipis-timnas-garuda-lolos-ke-semifinal-aff <br /> <br />Kecelakaan ini terjadi pada petang tadi pukul 17.20 WITA dan menyebabkan kapal tenggelam. Penumpang pun terlihat berusaha menyelamatkan diri menggunakan pelampung. <br /> <br />Diinformasikan jika seluruh penumpang dan awak telah berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat. Seluruhnya telah dievakuasi ke Pelabuhan Sanur. <br /> <br />Baca Juga Cristiano Ronaldo Bawa Keuntungan dan Harapan untuk Liga Arab Saudi! di https://www.kompas.tv/article/364657/cristiano-ronaldo-bawa-keuntungan-dan-harapan-untuk-liga-arab-saudi <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/364659/kapal-cepat-tenggelam-karena-alami-kebocoran-penumpang-berusaha-selamatkan-diri
