KOMPAS.TV - Kementerian Agama mengajukan usulan rasonalisasi biaya haji 2023. <br /> <br />Rencananya, biaya yang harus dibayarkan calon jemaah haji menjadi Rp 69 juta, akibat kenaikan biaya layanan haji yang ditetapkan oleh pemerintah Arab Saudi. <br /> <br />Baca Juga Imbas Biaya Haji 2023 Naik, Ini Skenario Kemenag Jika Ada Calon HaJi Mundur di https://www.kompas.tv/article/371373/imbas-biaya-haji-2023-naik-ini-skenario-kemenag-jika-ada-calon-haji-mundur <br /> <br />Dirjen penyelenggaraan haji dan Umrah kemenag Hilman Latief menyatakan, pihaknya akan segera membahas kenaikan biaya haji ini bersama Komisi VIII. <br /> <br />Pembahasan ini juga termasuk proporsi pembebanan biaya haji sebesar 70-30, dimana 70 persen biaya ditanggung oleh jemaah. <br /> <br />Sementara 30 persennya merupakan subsidi pemerintah yang diambil dari nilai manfaat. <br /> <br />Selain itu, faktor eksternal lain seperti kenaikan harga avtur dan melemahnya rupiah terhadap kurs dollar Amerika juga diklaim sebagai penyebab kenaikan biaya haji. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/371483/usulan-biaya-haji-naik-menjadi-rp-69-juta-kemenag-bahas-ke-dpr
