Surprise Me!

Pencarian Korban Hilang Terseret Arus Sungai Dihentikan

2023-01-27 163 Dailymotion

BENGKULU, KOMPAS.TV - Sepekan sudah Tim SAR Gabungan mencari keberadaan Eka Juniarti, warga Kabupaten Kaur yang dilaporkan hilang terseret arus Sungai Padang Guci. <br /> <br />Namun hingga hari terakhir operasi pencarian, korban tak juga ditemukan. Operasi pencarian akhirnya dihentikan oleh Tim SAR Gabungan. <br /> <br />Selama proses pencarian, Tim SAR Gabungan yang terdiri dari unsur Basarnas, TNI, Polri, BPBD serta warga setempat, mencari keberadaan korban hingga radius 2 kilomoter dari titik awal korban dilaporkan hilang. <br /> <br />Sebelumnya korban dilaporkan hilang terseret arus saat menyeberangi sungai bersama sang suami, ketika hendak pulang dari berkebun. <br /> <br />Hingga hari terakhir pencarian, Tim SAR tak juga menemukan tanda-tanda keberadaan korban. <br /> <br />#bengkulu #korbanhilang #arussungai #kaurbengkulu <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/372495/pencarian-korban-hilang-terseret-arus-sungai-dihentikan

Buy Now on CodeCanyon