KOMPAS.TV - Jelang hari pers nasional, komunitas pers melaksanakan bakti sosial kepada warga lansia di perbatasan Indonesia Timor Leste. <br /> <br />Aksi ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan. <br /> <br />Baca Juga Tak Tampak di Kejagung, Menkominfo Johnny G Plate Hadiri Hari Pers Nasional di Medan Bareng Jokowi di https://www.kompas.tv/article/376654/tak-tampak-di-kejagung-menkominfo-johnny-g-plate-hadiri-hari-pers-nasional-di-medan-bareng-jokowi <br /> <br />130 lansia di Yayasan Vita Dulcedo, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur mendapat bantuan dari komunitas wartawan daerah pena batas RI RDTL dan ikatan jurnalis televisi Indonesia Pengda NTT. <br /> <br />Para jurnalis menyumbangkan ratusan paket sembako dan perlengkapan mandi kepada para lansia. <br /> <br />Penyaluran bantuan ini setiap tahun dilakukan oleh komunitas pers pena batas RI RDTL untuk memperingati hari pers nasional. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/376674/hari-pers-nasional-jurnalis-bagikan-sembako-pada-warga-di-perbatasan-indonesia-timor-leste
