SITUBONDO, KOMPAS.TV Akibat serangan ulat bulu tersebut warga mengeluhkan gatal-gatal di tubuh. Pasalnya ulat-ulat tersebut menempel di pakaian dan masuk ke dalam rumah warga. <br /> <br />Munculnya ulat-ulat tersebut di perumahan warga, diduga akibat perubahan cuaca menjelang pancaroba. <br /> <br />Warga menghubungi pihak petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Situbondo, tak lama petugas BPDB datang dan langsung melakukan penyemprotan. <br /> <br />Satu per satu rumah warga disemprot menggunakan pestisida, tak ketinggalan pekarangan kosong yang jadi sarang ulat tersebut juga disemprot. <br /> <br />Baca Juga Terekam CCTV! Beruang Madu Masuk Permukiman Warga di Rokan Hilir dan Memangsa Ternak di https://www.kompas.tv/article/374871/terekam-cctv-beruang-madu-masuk-permukiman-warga-di-rokan-hilir-dan-memangsa-ternak <br /> <br />Editor Video & Grafis: Joshua Victor <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/380894/ribuan-ulat-bulu-serang-rumah-warga-di-situbondo-ternyata-gara-gara-ini
