JAWA TIMUR, KOMPAS TV - Aksi lempar batu antar kelompok perguruan silat membuat sejumlah rumah dan motor warga di Nganjuk, Jawa Timur mengalami kerusakan. Polisi menangkap 4 orang yang terlibat dalam perusakan. <br /> <br />Aksi lempar batu antar-kelompok oknum perguruan silat terjadi di Jalan Raya Desa Nglundo, Kecamatan Sukomoro, Nganjuk. <br /> <br />Massa yang diduga berasal dari dua kelompok perguruan silat ini saling melempar batu hingga ke permukiman warga. <br /> <br />Polisi yang tiba di lokasi langsung membubarkan massa. <br /> <br />Baca Juga Tawuran Antarkelompok di Nganjuk Jawa Timur, 4 Orang Ditangkap Polisi di https://www.kompas.tv/article/385068/tawuran-antarkelompok-di-nganjuk-jawa-timur-4-orang-ditangkap-polisi <br /> <br />Empat orang yang masih di bawah umur diamankan dan dititipkan ke Dinas Sosial Kabupaten Nganjuk karena terlibat dalam aksi perusakan. <br /> <br />Aksi tawuran yang disertai lemparan batu mengakibatkan belasan rumah warga rusak. <br /> <br />Sejumlah atap dan genteng mengalami kerusakan hingga bocor akibat terkena lemparan batu. <br /> <br />Tak hanya rumah, sejumlah motor warga juga mengalami kerusakan. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/385164/tawuran-dua-kelompok-perguruan-silat-di-nganjuk-rusak-rumah-dan-motor-warga
