<br /> Polri menggelar sidang etik terhadap Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu. Sidang etik digelar di Gedung TNCC Mabes Polri, Rabu (22/2/2023). Sidang KKEP Richard Eliezer digelar secara tertutup. Awak media hanya diperkenankan menunggu di depan Gedung TNCC.<br /><br /> <br /><br /> Keputusan sidang etik akan diumumkan hari ini. Hal itu disampaikan Karopenmas Mabes Polri Brigjen Ahmad Ramadhan. Diketahui, Bharada E berpeluang kembali ke Pasukan Walet Hitam Brimob karena vonis ringan yang diterimanya.<br /><br /> <br /><br /> Reporter: Achmad Al Fiqri<br />
