BANDUNG, KOMPAS TV - Polresta Bandung menangkap pelaku pembacokan mantan Ketua Komisi Yudisial, Jaja Ahmad Jayus di kediamannya. <br /> <br />Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo menyebut motif pembacokan tersebut adalah pencurian dengan membawa senjata. Pelaku berniat merampok rumah karena terlilit utang. <br /> <br />Saat ini pelaku sudah ditahan dan masih diperiksa oleh penyidik Polresta Bandung. <br /> <br />Sebelumnya, pelaku membacok mantan ketua KY di kediamannya, saat korban baru sampai sepulang bekerja. Tak hanya Jaja, putrinya yang mencoba menolong juga terkena bacokan oleh pelaku. <br /> <br />Saat ini kondisi kedua korban dalam keadaan membaik setelah menjalani operasi di rumah sakit di Kota Bandung. <br /> <br />Baca Juga Polisi Tangkap Pembacok Mantan Ketua Komisi Yudisial, Ini Motif Pelaku! di https://www.kompas.tv/article/392815/polisi-tangkap-pembacok-mantan-ketua-komisi-yudisial-ini-motif-pelaku <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/392937/polresta-bandung-tangkap-pelaku-pembacokan-mantan-ketua-ky
