JAKARTA, KOMPAS.TV - Alunan lagu "Ojo Dibandingke" berhasil menggoyang sejumlah tokoh yang hadir di peringatan ulang tahun ke-77 TNI Angkatan Udara pada Minggu (10/4/2023) pagi. <br /> <br />Dari Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto hingga presiden ke-lima Megawati Soekarnoputri dan putrinya, Ketua DPR Puan Maharani berjoget bersama menikmati irama lagu di penghujung acara. <br /> <br />Tak hanya para undangan, para prajurit hingga Perwira Tinggi juga ikut bergembira dan bergoyang bersama. <br /> <br />Puncak Perayaan Hari Ulang Tahun ke-77 TNI Angkatan Udara di Lanud Halim Perdana Kusuma ini dimeriahkan begitu banyak atraksi. <br /> <br />Yang berdansa tak hanya mereka yang hadir, tapi juga Helikopter Colibri yang jadi salah satu aksi yang menarik perhatian. <br /> <br />Bak penari di panggung, 4 helikopter ini membentuk formasi dan bermanuver ke kiri dan ke kanan sesuai irama lagu Gemu Famire khas Goyang Maumere. <br /> <br />Berbagai aksi teatrikal pesawat tempur juga menghiasi langit Halim Perdana Kusuma, hasil kolaborasi Tim Aerobatik Dynamic Pegasus dan Jupiter Aerobatic Team. <br /> <br />Dalam formasi mengagumkan, burung-burung besi penjaga langit nusantara ini juga unjuk kebolehan. <br /> <br />Termasuk formasi angka 77 yang dibuat 14 pesawat tempur F-16 ini. <br /> <br />Total ada 82 pesawat dan ribuan prajurit tampil memeriahkan HUT ke-77 TNI Angkatan Udara. <br /> <br />Demi penampilan di panggung udara selama 10-15 menit ini, Tim Dynamic Pegasus dan Jupiter telah latihan bersama selama satu pekan di Markas Jupiter Aerobatic Team di Yogyakarta. <br /> <br />Tak hanya di udara, ada juga sejumlah atraksi simulasi pertempuran di darat yang melibatkan Komando Pasukan Gerak Cepat TNI, serta parade pasukan. <br /> <br />Baca Juga Wacana Koalisi Besar Dijalankan, PAN Jadi Parpol Pertama yang Mengunjungi Prabowo Subianto di https://www.kompas.tv/article/396713/wacana-koalisi-besar-dijalankan-pan-jadi-parpol-pertama-yang-mengunjungi-prabowo-subianto <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/396717/intip-keseruan-hut-ke-77-tni-au-ada-momen-megawati-joget-bareng-prabowo-subianto
