JEMBER, KOMPAS.TV - Sebuah rumah di tengah perkampungan padat penduduk di Jember, Jawa Timur, hangus terbakar pada Minggu (16/04) malam. <br /> <br />Kebakaran menewaskan seorang penghuni rumah yang sedang sakit dan tak bisa menyelamatkan diri meski telah berusaha masuk ke dalam bak kamar mandi. <br /> <br />Kebakaran terjadi saat warga sedang menjalankan salat tarawih. <br /> <br />Kobaran api membumbung tinggi hingga terlihat dari jalan raya dan menjadi perhatian warga dan pengguna jalan. <br /> <br />Dibantu warga, tim pemadam kebakaran melakukan upaya pemadaman, sehingga api dapat dipadamkan dalam waktu sekitar satu jam dan tidak merambat ke rumah lainnya. <br /> <br />Kebakaran menghanguskan seisi rumah dan nahas, mengakibatkan seorang penghuni berusia lansia ditemukan meninggal dunia. <br /> <br />Korban diketahui sedang sakit dan sendirian di dalam rumahnya hingga tidak sempat melarikan diri. <br /> <br />Baca Juga Rumah Terbakar, Warga Dobrak Pintu Selamatkan Nenek Sebatang Kara di Ponorogo! di https://www.kompas.tv/article/398726/rumah-terbakar-warga-dobrak-pintu-selamatkan-nenek-sebatang-kara-di-ponorogo <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/398736/sakit-dan-tidak-bisa-selamatkan-diri-saat-kebakaran-lansia-ditemukan-meninggal-dunia
