Surprise Me!

Tim SAR Evakuasi Kapal Pemudik Mati Mesin

2023-04-19 55 Dailymotion

KUPANG, KOMPAS.TV - Sebuah kapal motor tanpa nama mengalami mati mesin di perairan teluk Maumere, Kabupaten Sikka, NTT, pada pagi tadi. <br /> <br />Kapal ini mengangkut satu keluarga berjumlah 12 orang yang hendak mudik lebaran dari pulau Koja Gete menuju pulau Sukun. <br /> <br />Tim SAR gabungan yang mendapat informasi, langsung menuju ke lokasi guna mengevakuasi para penumpang. <br /> <br />Para penumpang yang terdiri dari 6 orang anak dan 6 orang dewasa kemudian dievakuasi menggunakan kapal SAR rescue boat 212 Maumere menuju pulau Pemana. <br /> <br />Kapal yang mengalami mati mesin kemudian ditarik para nelayan menuju pulau pemana untuk diperbaiki. Tim SAR berharap warga selalu mengecek kelayakan dan kesiapan kapal sebelum beroperasi di lautan. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/399447/tim-sar-evakuasi-kapal-pemudik-mati-mesin

Buy Now on CodeCanyon