SEMARANG, KOMPAS.TV - Seorang teknisi tewas terjepit saat melakukan perawatan lift di Gedung E Kantor Gubernur Jawa Tengah. <br /> <br />Korban tewas seusai menyelamatkan rekan kerjanya yang terjebak dalam lift. <br /> <br />Dalam video amatir terlihat, korban dievakuasi setelah terjebak dalam lift di Gedung E Kompleks Kantor Gubernur Jawa Tengah. <br /> <br />Korban meninggal saat dibawa ke rumah sakit, karena diduga mengalami luka parah pada bagian kepala dan dada. <br /> <br />Kasus teknisi yang tewas terjepit di lift Pemprov Jawa Tengah mendapat perhatian dari Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. <br /> <br />Ganjar mengatakan hal itu sudah diurus oleh Wakil Gubernur Taj Yasin dan asuransinya juga sudah diurus BPJS Ketenagakerjaan. <br /> <br />Polisi masih melakukan penyelidikan terkait kecelakaan kerja yang menimpa teknisi saat melakukan perbaikan lift di Gedung E Kantor Gubernur Jawa Tengah. <br /> <br />Sejumlah saksi telah diperiksa. <br /> <br />Hingga saat ini, lift di Gedung E Kantor Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, masih ditutup guna penyelidikan dan perbaikan. <br /> <br />Baca Juga Gangguan Sistem, 11 Pekerja Terjebak dalam Lift di Pakuwon Tower Jakarta! di https://www.kompas.tv/article/405125/gangguan-sistem-11-pekerja-terjebak-dalam-lift-di-pakuwon-tower-jakarta <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/405208/ganjar-pranowo-angkat-bicara-soal-teknisi-yang-tewas-terjepit-lift-di-kantor-gubernur-jateng
