SURABAYA, KOMPASTV - Kuota jemaah haji asal Jawa Timur tahun ini mencapai 35 ribu orang lebih. Dari jumlah itu 11 ribu lebih adalah warga lansia. <br /> <br />Embarkasi Surabaya telah menyiapkan petugas untuk menjadi pendamping jemaah haji berusia lanjut. <br /> <br />Dari 11 ribu calon haji berusia lanjut ini sekitar 1.700 orang merupakan calon haji yang seharusnya berangkat 10 hingga 15 tahun lagi. <br /> <br />Namun, melalui program pemerintah jemaah calon haji lansia tersebut bisa berangkat haji tahun ini. <br /> <br />Tahun ini, rata rata usia jamaah calon haji lansia dari Jawa Timur berusia 75 tahun. <br /> <br />Sementara itu, calon haji tertua berusia 119 tahun atas nama Harun asal Pamekasan. <br /> <br />Baca Juga Jadi Calon Haji Termuda, Siswa SMA Berangkat ke Tanah Suci Gantikan Ibu yang Sudah Meninggal di https://www.kompas.tv/article/409812/jadi-calon-haji-termuda-siswa-sma-berangkat-ke-tanah-suci-gantikan-ibu-yang-sudah-meninggal <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/409834/kuota-jemaah-haji-capai-35-152-di-jawa-timur
