JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden RI, Joko Widodo mengucapkan selamat kepada Presiden Recep Tayyip Erdogan karena memenangkan Pemilihan Presiden Turki 2023. <br /> <br />Ucapan ini diunggah Jokowi melalui akun Twitternya pada Senin, (29/5/2023). <br /> <br />Jokowi mengatakan siap untuk melanjutkan dan menguatkan kemitraan strategis jangka panjang antara Indonesia dan Turki untuk kepentingan masyarakat. <br /> <br />Dalam tweetnya, Jokowi juga mengunggah foto bersama Presiden Erdogan di KTT G20 November 2022 lalu. <br /> <br />Jokowi juga menandai akun Twitter Presiden Erdogan. <br /> <br />Diketahui Recep Tayyip Erdogan, Presiden Turki, memenangkan Pilpres pada putaran kedua mengalahkan rivalnya, Kemal Kilicdaroglu, pada Minggu (28/5/2023). <br /> <br />Baca Juga Putin-Zelenskyy Kompak, Sama-sama Beri Selamat ke Erdogan yang Terpilih Lagi Jadi Presiden Turki di https://www.kompas.tv/article/411048/putin-zelenskyy-kompak-sama-sama-beri-selamat-ke-erdogan-yang-terpilih-lagi-jadi-presiden-turki <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/411129/ucapan-selamat-jokowi-untuk-erdogan-yang-kembali-terpilih-jadi-presiden-turki
