Surprise Me!

Pelaku Tabrak Lari Pemotor di Pintu Tol Cakung Serahkan Diri!

2023-06-16 27 Dailymotion

KOMPAS.TV - Pelaku tabrak lari di Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur, menyerahkan diri ke polisi. <br /> <br />Sebelum pelaku menabrak korban, keduanya sempat berselisih, dan korban merusak spion mobil pelaku. <br /> <br />Kecelakaan maut ini diawali percekcokan antara korban dan pelaku. Korban dituding merusak spion mobil pelaku. <br /> <br />Tak terima spionnya patah, pengemudi mobil kemudian mengejar korban. Kecelakaan terjadi pada Rabu (14/6) pagi. <br /> <br />Korban saat itu naik motor hendak berangkat kerja ke kantornya di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur. <br /> <br />Detik-detik korban ditabrak lari ini viral di media sosial. Dari rekaman CCTV di lokasi terlihat korban dan pelaku sama-sama melintas di Jalan Raya Bekasi dari arah timur ke barat. <br /> <br />Awalnya, motor korban dan mobil pelaku sama-sama melaju di lajur kiri. <br /> <br />Namun, mendekati Pintu Tol Cakung-Kelapa Gading, mobil pelaku memepet korban ke sisi kanan. <br /> <br />Mobil pelaku melesat dengan kecepatan cukup tinggi hingga menabrak korban. <br /> <br />Korban kemudian tertabrak mobil milik pelaku. <br /> <br />Usai tertabrak,korban tak sadarkan diri, sementara pengendara mobil tetap melaju. <br /> <br />Korban langsung dibawa ke rumah sakit. Namun nyawanya tak tertolong. Sementara pelaku melarikan diri ke dalam ruas jalan tol. <br /> <br />Setelah sempat kabur, pelaku akhirnya menyerahkan diri ke Polres Jakarta Timur. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/416974/pelaku-tabrak-lari-pemotor-di-pintu-tol-cakung-serahkan-diri

Buy Now on CodeCanyon