JAKARTA, KOMPAS.TV Usai upacara HUT ke-496 Jakarta di kawasan Monas, PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono berbicara tentang Jakarta yang nantinya tidak lagi menyandang status sebagai ibu kota negara. <br /> <br />"Dimana nanti tahun berikutnya, sebuah kalimat ibu kota sudah tidak disandang lagi," ujar PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru pada Kamis, (22/6/2023). <br /> <br />"Jadi inilah titik awal untuk kita memberikan yang terbaik ke depan untuk Jakarta," <br /> <br />Heru juga berharap di HUT ke-496 Jakarta ini mengajak masyarakat bersama-sama untuk membangun jakarta. <br /> <br />Baca Juga Upacara jadi Pembuka Rangkaian Peringatan HUT ke-496 DKI Jakarta di Monas di https://www.kompas.tv/video/418795/upacara-jadi-pembuka-rangkaian-peringatan-hut-ke-496-dki-jakarta-di-monas <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/418867/kata-pj-gubernur-dki-heru-budi-soal-jakarta-tak-lagi-jadi-ibu-kota-negara
