KOMPAS.TV - Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (WNI) Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha memastikan tidak ada WNI yang menjadi korban, di kerusuhan Perancis. <br /> <br />Kedutaan Besar Indonesia untuk Perancis, sudah menyiapkan upaya perlindungan, jika kerusuhan semakin memburuk. <br /> <br />Baca Juga Apakah Waktu 4 Bulan Cukup untuk Benahi JIS agar Jadi Stadion Piala Dunia U-17? di https://www.kompas.tv/video/421911/apakah-waktu-4-bulan-cukup-untuk-benahi-jis-agar-jadi-stadion-piala-dunia-u-17 <br /> <br />Dari sekitar 6.500 warga Indonesia yang berada di Paris, Judha memastikan tidak ada satu pun WNI yang menjadi korban dalam kerusuhan yang terjadi di Perancis. <br /> <br />Kemenlu juga mengimbau kepada seluruh Warga Negara Indonesia yang sedang berada di Perancis untuk selalu waspada dan melapor ke KBRI Perancis jika mengalami ancaman. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/421913/meski-tak-ada-korban-wni-kemlu-minta-tetap-waspada-karena-kerusuhan-perancis-meluas
