JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah hampir dua jam, Menpora Dito Ariotedjo selesai menjalani pemeriksaan Kejaksaan Agung terkait kasus dugaan korupsi proyek BTS di Kemenkominfo. <br /> <br />Usai menjalani pemeriksaan Dito mengatakan dirinya sudah memberikan keterangan secara jelas terkait tudingan aliran dana dalam proyek BTS. <br /> <br />Direktur Penyidikan Jampidsus, Kuntadi mengatakan ada 24 pertanyaan yang diajukan oleh penyidik Kejagung. <br /> <br />Sebelumnya, Menpora Dito Ariotedjo memenuhi panggilan Kejaksaan Agung jalani pemeriksaan atas kasus dugaan korupsi proyek BTS di Kemenkominfo. <br /> <br />Politisi Partai Golkar ini datang ke gedung Kejagung sekitar pukul 13:00 WIB setelah sebelumnya dijadwalkan pada pukul 9 pagi. <br /> <br />Baca Juga Pukat UGM: Saya Yakin Ada Aktor Politik di Kasus Johnny G Plate di https://www.kompas.tv/video/420835/pukat-ugm-saya-yakin-ada-aktor-politik-di-kasus-johnny-g-plate <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/422118/diperiksa-terkait-korupsi-menara-bts-kemenkominfo-menpora-dicecar-24-pertanyaan
