Surprise Me!

Pertemuan Ganjar-Erick Jadi Sorotan, Hasto: Erick Termasuk Kandidat Bacawapres Ganjar

2023-07-06 99 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Di tengah ramainya bursa bakal Cawapres, Menteri BUMN Erick Thohir bertemu empat mata dengan bakal Capres Ganjar Pranowo. <br /> <br />Pertemuan Erick dan Ganjar yang baru saja pulang dari ibadah haji berlangsung hari Rabu (5/7/2023) di Kantor Perwakilan Provinsi Jawa Tengah di Jakarta. <br /> <br />Dari dokumentasi foto yang diperoleh Kompastv tampak keduanya berbincang akrab dalam suasana santai. <br /> <br />Erick juga tampak memberikan bingkisan dalam tas plastik merah untuk Ganjar. <br /> <br />Menteri BUMN, Erick Thohir mengapresiasi Partai Amanat Nasional (PAN) yang menyodorkan namanya untuk menjadi bakal Cawapres Prabowo Subianto. <br /> <br />Namun Erick bilang saat ini masih terlalu dini untuk menentukan pilihan pasangan Pilpres. <br /> <br />Selain faktor PAN yang harus berkoalisi agar bisa mengusung kandidat di Pilpres, Cawapres juga harus cocok dengan sosok Capresnya. <br /> <br />Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menanggapi pertemuan bakal Capres Ganjar Pranowo dengan Menteri BUMN Erick Thohir. <br /> <br />Mengenai peluang Erick jadi Cawapres Ganjar, Hasto bilang Erick memang salah satu dari 10 nama yang masuk daftar bakal Cawapres Ganjar Pranowo. <br /> <br />PDIP akan menggodok ke-10 nama itu dan bakal cawapres terpilih akan diumumkan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada September mendatang. <br /> <br />Baca Juga Pasca Jatuhnya Lift Barang yang Tewaskan 7 Pekerja, Polisi Lakukan Olah TKP dan Periksa Saksi di https://www.kompas.tv/video/423190/pasca-jatuhnya-lift-barang-yang-tewaskan-7-pekerja-polisi-lakukan-olah-tkp-dan-periksa-saksi <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/423191/pertemuan-ganjar-erick-jadi-sorotan-hasto-erick-termasuk-kandidat-bacawapres-ganjar

Buy Now on CodeCanyon