Surprise Me!

Polisi Tangkap 3 Pria Penganiaya Remaja Hingga Tewas, 2 Pelaku Masih Berstatvus Anak-Anak

2023-07-18 1 Dailymotion

KARAWANG, KOMPAS.TV - Polisi menangkap 3 orang pria yang menganiaya seorang remaja hingga tewas. <br /> <br />Pelaku ditangkap di rumah masing masing dengan sejumlah barang bukti berupa senjata tajam. <br /> <br />Polisi menghadirkan satu orang tersangka penganiayaan remaja hingga tewas saat konferensi pers di hadapan wartawan. <br /> <br />2 pelaku lainnnya yang juga terlibat dalam penganiayaan tidak dihadirkan lantaran masih berstatus anak-anak. <br /> <br />Pelaku yang berjumlah 3 orang ini menganiaya seorang remaja di wilayah Desa Jatisari, Karawang, Jawa Barat. <br /> <br />Pelaku menyebut penganiayaan ini dipicu rasa sakit hati, lantaran korban melemparkan batu ke arah para pelaku saat melintas dengan kendaraan bermotor. <br /> <br />Pelaku yang geram kemudian mengambil senjata tajam di rumah masing masing dan sepakat untuk kembali ke tempat kejadian sambil membawa senjata tajam dan menganiaya korban. <br /> <br />Antara korban dan para pelaku tidak saling mengenal. <br /> <br />Menurut saksi, para pelaku langsung datang menganiaya tanpa meminta penjelasan korban terkait pelemparan batu itu. <br /> <br />Tapi motif ini masih akan didalami oleh polisi. <br /> <br />Atas peristiwa ini, polisi telah menyita sejumlah barang bukti yang berkaitan dengan kasus penganiayaan ini, termasuk pakaian, senjata tajam, hingga kendaraan bermotor yang digunakan. <br /> <br />2 di antara pelaku yang masih berstatus anak-anak akan diadili mengikuti undang undang peradilan anak. <br /> <br />Baca Juga Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Raih Penghargaan Cegah "Stunting" dari BKKBN di https://www.kompas.tv/video/426748/wali-kota-semarang-hevearita-gunaryanti-raih-penghargaan-cegah-stunting-dari-bkkbn <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/426753/polisi-tangkap-3-pria-penganiaya-remaja-hingga-tewas-2-pelaku-masih-berstatvus-anak-anak

Buy Now on CodeCanyon