Surprise Me!

Tragedi Malam Satu Suro, Kecelakaan Kereta Api vs Truk Trailer di Semarang

2023-07-18 73 Dailymotion

Kecelakaan kereta api dengan truk trailer dilaporkan terjadi di perlintasan sebidang Jalan Madukoro Kota Semarang, Selasa malam (18/7/2023). Kejadian ini sempat menimbulkan kobaran api dan mengakibatkan kepala truk terlepas dan jatuh ke aliran sungai Banjir Kanal Barat.<br /><br />Mengutip suara.com, kecelakaan ini menyedot perhatian warga sekitar dan viral di media sosial. Menurut keterangan saksi sekaligus penumpang, Suharyono, kereta api Brantas jurusan Pasar Senen-Blitar menabrak truk trailer Selasa malam sekira pukul 19.20 WIB. Belum diketahui pasti penyebab kecelakaan hebat ini.<br /><br />"Saya kaget, kok kereta rem ngedadak. Saya duduk di gerbong ekonomi satu," kata Suharyoni kepada wartawan. "Pas ada suara benturan, percikan api yang cukup besar sempat keluar," tambahnya.<br /><br />Akibat kecelakaan ini, menurut Suharyono, kepala truk trailer sempat terlepas dan jatuh ke sungai BKB. "Kepala saya hampir keceduk. Gerbong lain ada yang sudah keceduk dan nyungsep ke bawah," jelasnya.<br /><br />Diakui Suharyono, dirinya beserta penumpang lainnya dalam gerbong terlihat panik. Lalu mereka keluar dan turun untuk mengetahui apa yang terjadi. "Semua panik, semua lihat keluar. Kenapa kereta tiba-tiba berhenti mendadak. "Ternyata menabrak truk yang menerobos palang pintu," katanya.

Buy Now on CodeCanyon