Surprise Me!

Perahu Terbalik Akibat Kelebihan Muatan, 15 Tewas dan 19 Orang Dalam Pencarian

2023-07-24 288 Dailymotion

BUTON TENGAH, KOMPAS.TV - Sekitar 15 orang warga dilaporkan tewas tenggelam saat perahu yang ditumpangi terbalik di Teluk Kecamatan Mawasangka, Kabupaten Buton Tengah, Senin (24/7) dini hari tadi. <br /> <br />Perahu yang memuat sekitar 40 orang warga, terbalik, usai pulang dari menonton acara malam Hari Jadi Kabupaten Buton Tengah di Kecamatan Mawasangka Tengah. <br /> <br />Inilah video amatir yang memperlihatkan sejumlah warga melakukan upaya pencarian dan penyelamatan terhadap korban yang tenggelam di Laut Teluk Mawasangka Tengah. <br /> <br />Warga melakukan pencarian dengan menggunakan perahu dan alat penerang di lautan. <br /> <br />Beberapa warga berupaya memberikan pertolongan pertama terhadap korban. <br /> <br />Korban yang tewas tenggelam segera dibawa ke puskesmas untuk dilakukan identifikasi. <br /> <br />Sebelumnya, puluhan warga yang berasal dari Desa Lagili, Kecamatan Mawasangka Timur hendak pulang usai menonton hiburan Malam Hari Jadi Kabupaten Buton Tengah di Kecamatan Mawasangka Tengah. <br /> <br />Diduga, perahu terbalik karena kelebihan muatan penumpang. <br />Untuk mengetahui kondisi terkini terkait perahu tenggelam di Buton Tengah, Sulawesi Tenggara kami langsung menanyakan pada Kepala Kantor SAR Kendari, Muhammad Arafah. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/428487/perahu-terbalik-akibat-kelebihan-muatan-15-tewas-dan-19-orang-dalam-pencarian

Buy Now on CodeCanyon