BANYUMAS, KOMPAS.TV - Upaya evakuasi terhadap 8 petambang yang terjebak di dalam lubang galian tambang di Desa Pancurendang, Kecamatan Ajibarang, Banyumas, Jawa Tengah masih terus dilakukan. <br /> <br />Tim gabungan terdiri dari Basarnas, TNI-Polri, dan relawan BPBD Kabupaten Banyumas. <br /> <br />Proses upaya evakuasi terhadap 8 petambang yang terjebak di dalam lubang galian tambang emas di Desa Pancurendang telah memasuki hari ketiga, Jumat (28/07) ini. <br /> <br />Namun, upaya yang dilakukan oleh tim gabungan itu masih belum juga membuahkan hasil. <br /> <br />Di hari ketiga ini tim gabungan masih akan fokus melakukan upaya pengeringan air yang menggenangi galian tambang itu. <br /> <br />Baca Juga Kondisi Kerja Tambang Emas Ilegal Banyumas Menjebak 8 Pekerja: Lubang Sempit, Basah, Taruhan Nyawa di https://www.kompas.tv/regional/429664/kondisi-kerja-tambang-emas-ilegal-banyumas-menjebak-8-pekerja-lubang-sempit-basah-taruhan-nyawa <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/429701/tim-sar-evakuasi-8-orang-terjebak-di-lubang-galian-tambang
