JAKARTA, KOMPAS.TV - Hari ini (29/7), FIFA dan panitia Piala Dunia U-17 melakukan verifikasi kelayakan Jakarta Internasional Stadium (JIS) sebagai venue Piala Dunia U-17; salah satunya adalah kondisi rumput di sana. <br /> <br />FIFA melakukan inspeksi dan verifikasi kelayakan JIS selama lebih dari 3 jam. <br /> <br />Selama di JIS, FIFA fokus melihat rumput lapangan yang diminta untuk diganti, karena tidak sesuai dengan standar FIFA. <br /> <br />Sebelumnya, PSSI telah menerima catatan dari FIFA yang meminta rumput JIS diganti. <br /> <br />Permintaan penggantian rumput hybrid ini berdasarkan rekomendasi Manajer Lapangan Senior FIFA. <br /> <br />Setelah meninjau JIS, FIFA dan panitia Piala Dunia U-17 langsung menuju ke Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. <br /> <br />Baca Juga FIFA Pernah Inspeksi JIS, Catat soal Standar Panduan Keselamatan Pertandingan & Jenis Rumput! di https://www.kompas.tv/video/423436/fifa-pernah-inspeksi-jis-catat-soal-standar-panduan-keselamatan-pertandingan-jenis-rumput <br /> <br />FIFA turut melihat kondisi dan meninjau kelayakan Stadion Madya. <br /> <br />Menurut rencana, lokasi ini akan digunakan sebagai lokasi latihan peserta Piala Dunia U-17. <br /> <br />Selengkapnya, KompasTV akan membahasnya bersama Pengamat Sepak Bola, Mohamad Kusnaeni. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/430300/apa-kata-pengamat-sepak-bola-soal-kelayakan-jis-jadi-venue-piala-dunia-u-17
