Surprise Me!

FIFA dan PSSI Inspeksi Stadion Gelora Bung Tomo Jelang Piala Dunia U-17

2023-08-01 34 Dailymotion

SURABAYA, KOMPAS.TV - Perwakilan FIFA didampingi PSSI dan Pemkot Surabaya, melakukan inspeksi ke Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya dan lapangan pendamping, Senin (31/07) pagi. <br /> <br />Selain memeriksa fasilitas dan kondisi Stadion GBT, perwakilan FIFA juga memeriksa kelayakan dan Kondisi Lapangan A, B dan C di kompleks Stadion GBT. <br /> <br />Usai pemeriksaan di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya berkapasitas 45 ribu penonton, FIFA memeriksa sejumlah stadion atau lapangan pendamping. <br /> <br />Stadion pendamping di proyeksikan sebagai tempat latihan, diantaranya Stadion Gelora 10 November, dan Lapangan Thor. <br /> <br />Baca Juga FIFA Cek Kondisi Stadion Si Jalak Harupat untuk Piala Dunia U-17 di https://www.kompas.tv/video/430483/fifa-cek-kondisi-stadion-si-jalak-harupat-untuk-piala-dunia-u-17 <br /> <br />Stadion GBT dan pendamping sebelumnya telah disidak oleh FIFA untuk Piala Dunia U20, sehingga tidak ada catatan untuk perbaikan. <br /> <br />Setelah batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 bulan Mei lalu, kini Indonesia ditunjuk FIFA menjadi tuan rumah Piala Dunia U17. <br /> <br />Rencananya, Piala Dunia U17 akan digelar bulan November nanti. <br /> <br />Sedikitnya ada 6 stadion di Indonesia yang akan jadi venue pertandingan, salah satunya Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/430846/fifa-dan-pssi-inspeksi-stadion-gelora-bung-tomo-jelang-piala-dunia-u-17

Buy Now on CodeCanyon