KOMPAS.TV - 7 bulan sudah Sultan Rifat Al Fatih harus menanggung derita. <br /> <br />Ia mengalami cedera parah di bagian leher lantaran terjerat kabel optik fiber, 5 Januari 2023. <br /> <br />Saat itu ia dan teman teman yang hendak menuju ke arah Blok M melewati Jalan Antasari Jakarta Selatan. <br /> <br />Lalu lintas terhambat karena adanya kabel menjuntai di jalan. <br /> <br />Saat itu sebuah mobil SUV yang berada di depan Sultan tak mengetahui bahwa ada kabel tersangkut di bagian atas kendaraan. <br /> <br />Kabel itu pun terhempas dan mengenai leher Sultan hingga ia terpelanting dan jatuh ke belakang. <br /> <br />Warga yang mencoba menolong menemukan kondisi leher Sultan terluka parah. <br /> <br />Ayah Sultan pun berupaya meminta tanggungjawab dari pihak pemilik kabel, namun belum ada itikad baik yang diberikan. <br /> <br />Selain itu, Pejabat Gubernur DKI Jakarta meminta pemilik kabel untuk bertanggung jawab. <br /> <br />Akibat kecelakaan, Sultan mengalami berbagai dampak kesehatan. <br /> <br />Ia tak bisa makan dan minum secara normal dan ia pun tak bisa berbicara. <br /> <br />Baca Juga Prabowo Sebut PSI Janji akan Balas Kunjungan, Giring Siap Nyanyi 3 Jam! di https://www.kompas.tv/video/431346/prabowo-sebut-psi-janji-akan-balas-kunjungan-giring-siap-nyanyi-3-jam <br /> <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/431351/nasib-malang-sultan-ia-tak-bisa-bicara-gara-gara-lehernya-terjerat-kabel-optik-di-jalan
