LAMPUNG, KOMPAS.TV - Sudah hampir satu pekan, Satlantas Polresta Bandar Lampung masih melakukan proses penyidikan terkait peristiwa meninggalnya anak berusia 5 tahun usai tertabrak mobil seorang anggota DPRD Lampung, Okta Rijaya. <br /> <br />Polisi sudah melakukan gelar perkara dan telah mengumpulkan sejumlah barang bukti dan keterangan saksi. <br /> <br />Saat ini polisi juga belum melakukan penahanan dan belum menetapkan tersangka dalam peristiwa anggota DPRD Okta Rijaya menabrak balita hingga meninggal dunia. <br /> <br />"Ada beberapa tahapan lagi yang perlu kita lengkapi," ujar Kompol Ikhwan Sukri, Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung. <br /> <br />Sebelumnya anggota DPRD Lampung Okta Rijaya sudah meminta maaf atas peristiwa yang terjadi sementara orang tua korban juga mengatakan memilih untuk berdamai dan memaafkan. <br /> <br />#dprd #oktarijaya #balita <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/432859/balita-tewas-tertabrak-mobil-anggota-dprd-penyidikan-tetap-berlanjut
