JAKARTA, KOMPAS.TV Partai Golkar dan PAN secara resmi mendeklarasikan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai bakal Calon Presiden (Capres) di Pilpres 2024. <br /> <br />Deklarasi tersebut digelar pada Minggu, (13/8/2023), di Museum Perumusan Proklamasi, Menteng, Jakarta. <br /> <br />Usai deklarasi Ketum Gerindra Prabowo Subianto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketum PAN Zulkifli melakukan penghormatan kepada bendera merah putih. <br /> <br />Keempat Ketum Parpol sempat berpose dan melambaikan tangan ke awak media. <br /> <br />Baca Juga Jawaban Prabowo soal Bakal Cawapres Usai Golkar dan PAN Gabung Koalisi Gerindra di https://www.kompas.tv/video/434399/jawaban-prabowo-soal-bakal-cawapres-usai-golkar-dan-pan-gabung-koalisi-gerindra <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/434403/potret-prabowo-cak-imin-airlangga-dan-zulhas-berpose-hormat-ke-bendera-merah-putih-usai-deklarasi
