KOMPAS.TV - Gibran Rakabuming Raka Wali Kota Solo yang juga putra sulung Presiden Joko Widodo enggan berbicara banyak soal dukungan Partai Golkar dan PAN ke Prabowo Subianto. <br /> <br />Senada dengan ayahnya, menurut Gibran merapatnya Golkar dan PAN ke Prabowo merupakan keputusan partai masing-masing. <br /> <br />Karena itu, keputusan Golkar dan PAN tidak akan ada berpengaruh apa pun terhadap dirinya. <br /> <br />Ia pun merasa bukan kapasitasnya untuk berkomentar soal tambahan amunisi koalisi Prabowo ini sekalipun dirinya dekat dengan Prabowo Subianto ataupun Ganjar Pranowo. <br /> <br />Baca Juga PAN Yakin Prabowo akan Pilih Erick Thohir Jadi Bakal Cawapres di Pilpres 2024 di https://www.kompas.tv/video/434813/pan-yakin-prabowo-akan-pilih-erick-thohir-jadi-bakal-cawapres-di-pilpres-2024 <br /> <br />#gibran #ganjar #prabowo <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/434835/empat-parpol-besar-masuk-koalisi-prabowo-begini-komentar-gibran
