SURABAYA, KOMPAS.TV - Ketum Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra menyinggung pidato Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) soal pengkhianatan. <br /> <br />Yusril lantas menyindir langkah partai yang membelot ke koalisi lain. Terkait hal tersebut, Yusril memastikan partainya bakal terus konsisten mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal capres di Pilpres 2024. <br /> <br />"Kemarin beliau [SBY] marah-marah di TV, kata beliau 'pengkhianat'," ujar Yusril Yusril dalam pidatonya di acara Konsolidasi Zona II PBB di DBL Arena, Surabaya, Minggu (3/9/2023). <br /> <br />"PBB itu enggak berbelok-belok enggak bikin Pak SBY kaget, Insya Allah, enggak bikin Pak Prabowo kaget. PBB itu lurus," pungkasnya. <br /> <br />#yusrilihza #prabowo #koalisiprabowo <br /> <br />Video editor: Lintang Amiluhur <br /> <br />Baca Juga Prabowo Subianto: Akhir-Akhir Ini Memang Sarat dengan Aroma Pengkhianatan di https://www.kompas.tv/video/440014/prabowo-subianto-akhir-akhir-ini-memang-sarat-dengan-aroma-pengkhianatan <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/440358/yusril-ihza-singgung-pidato-sby-soal-pengkhianat-pastikan-pbb-setia-dengan-prabowo
