JAKARTA, KOMPAS.TV - Tim renang Indonesia akan berkekuatan delapan perenang pada Asian Games 2023. <br /> <br />Sehubungan dengan kegiatan KTT ASEAN di kawasan GBK, pelatnas terpaksa digelar di Kolam Renang Cikini, dan Bulungan. <br /> <br />Pelatih tim renang Indonesia Albert Sutanto menyebut, saat ini atlet tengah masuk dalam periode pra kompetisi. <br /> <br />Intensitas latihan sedang tinggi untuk memaksimalkan kekuatan para perenang sebelum menuju tahapan interval dan tapering. <br /> <br />Pada Asian Games Hangzhou, I Gede Siman Sudartawa kembali menjadi ujung tombak dalam meraih medali. <br /> <br />Baca Juga Atlet Renang dan Senam Special Olympics Indonesia Raih Emas di SOWSG Berlin 2023 di https://www.kompas.tv/video/418856/atlet-renang-dan-senam-special-olympics-indonesia-raih-emas-di-sowsg-berlin-2023 <br /> <br />Siman yang semakin matang diharapkan mampu mendulang catatan waktu terbaiknya dan memutus paceklik medali di Asian Games selama 33 tahun. <br /> <br />Fokus terhadap detail, menjadi perhatian khusus Siman sebelum berlaga. <br /> <br />Pada SEA Games 2023 Kamboja, Siman yang turun di nomor 50 meter gaya punggung putra berhasil mencatat waktu 25,16 detik dan meraih medali emas. <br /> <br />Catatan ini lah yang ingin terus dipertajam Siman untuk mewujudkan target medali Asian Games 2023. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/441203/jelang-asian-games-2023-timnas-renang-indonesia-perkuat-intensitas-latihan
