KOMPAS.TV - Bukit Teletubbies di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) terbakar. <br /> <br />Diduga kebakaran disebabkan flare atau suar yang dinyalakan pengunjung saat melakukan foto pra nikah. <br /> <br />Kebakaran yang terjadi di kawasan bukit Teletubbies direkam kamera warga. Beberapa orang membawa peralatan foto, sementara di belakangnya api membesar. <br /> <br />Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana mengatakan, dari 6 orang salah satu diantaranya menjadi tersangka yaitu pihak WO atau wedding organaizer. <br /> <br />Sementara itu status 5 orang lainnya sementara ini masih didalami pihak kepolisian. <br /> <br />Pihak yang menjadi tersangka adalah orang yang miliki ide menggunakan flare pada foto prewedding. <br /> <br />Baca Juga Flare Preweddding Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Bukit Teletubbies Bromo di https://www.kompas.tv/video/441449/flare-preweddding-diduga-jadi-penyebab-kebakaran-bukit-teletubbies-bromo <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/441482/polisi-tetapkan-wedding-organaizer-jadi-tersangka-kebakaran-bukit-teletubbies
