BOGOR, KOMPAS.TV - Para siswa SD Negeri Cibereum 1 Kota Bogor, Jawa Barat bersama para orangtua menggelar aksi unjuk rasa di sekolah. <br /> <br />Unjuk rasa ini dipicu lantaran pemecatan terhadap salah satu guru oleh pihak sekolah. <br /> <br />Pemecatan ini bermula saat salah seorang guru honorer bernama Mohamad Reza Arnanda dianggap melaporkan adanya dugaan pungutan liar di sekolah kepada Inspektorar Kota Bogor. <br /> <br />Pemecatan terhadap Reza pun menuai protes dari para siswa dan orangtua. <br /> <br />Usai ditangani Pemkot Bogor akhirnya pemecatan terhadap Mohamad Reza Arnanda dibatalkan. <br /> <br />Kasus pemecatan guru honorer di SD Negeri Cibereum 1 Kota Bogor sampai ke telinga Wali Kota Bogor, Bima Arya. <br /> <br />Mendapat informasi tersebut, Bima Arya langsung mendatangi sekolah tersbut, Bima pun mendatangi ruang guru dan berbicara dengan kepala sekolah SD Negeri Cibereum 1, Novi Yeni. <br /> <br />Novi pun langsung diperiksa Inspektorat Kota Bogor. <br /> <br />Novi pun terbukti menerima gratifikasi, kemudian Novi dicopot dari jabatannya. <br /> <br />Baca Juga Minta Maaf, Ini Penjelasan Batik Air soal Lampu-AC Pesawat rute Makassar-Jakarta Mati saat Mendarat di https://www.kompas.tv/nasional/443473/minta-maaf-ini-penjelasan-batik-air-soal-lampu-ac-pesawat-rute-makassar-jakarta-mati-saat-mendarat <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/443476/pecat-guru-pelapor-kecurangan-kepala-sekolah-dicopot-dari-jabatannya
