Surprise Me!

Banjir Besar Kaltara Meluas Hingga Malinau dan Nunukan, Begini Kondisi Warga di Pengungsian

2023-09-24 36 Dailymotion

KOMPAS.TV - Banjir Kalimantan Utara mulai meluas dari Malinau kini juga merendam sebagian kawasan Kabupaten Nunukan seperti Long Bawang, dan Krayan. <br /> <br />Wakil Gubernur Kalimantan Utara, Yansen Tipa Padan masih memantau pembangunan di sejumlah lokasi pengungsian untuk ribuan warga yang kini mulai mengungsi. <br /> <br />Dapur umum juga telah beroperasi untuk menyiapkan makanan siap saji bagi korban terdampak banjir. <br /> <br />Bantuan dari pemerintah Provinsi Kaltara sebagian telah tiba di Malinau. Bantuan sangat sulit diterima, karena beberapa akses transportasi terganggu. Seperti arus air yang kuat, dan juga beberapa jembatan putus.. <br /> <br />Warga saat ini membutuhkan bantuan selimut, pakaian, air bersih dan obat-obatan, serta pampers untuk anak-anak. Banyak warga yang mengungsi hanya dengan mengenakan baju di badan, dan membawa surat-surat berharga. <br /> <br />Kini tim relawan juga tengah berusaha membantu mengevakuasi warga berada di kawasan pedalaman Malinau Kalimantan Utara. <br /> <br />Hingga kini Malinau masih lumpuh total karena banjir besar. Ketinggian air mencapai 2 meter. <br /> <br />Baca Juga Aktivitas Warga Malinau Lumpuh Akibat Dilanda Banjir Besar dan Listrik Dipadamkan di https://www.kompas.tv/video/446060/aktivitas-warga-malinau-lumpuh-akibat-dilanda-banjir-besar-dan-listrik-dipadamkan <br /> <br />#banjirmalinau #kaltara #korbanbanjir <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/446277/banjir-besar-kaltara-meluas-hingga-malinau-dan-nunukan-begini-kondisi-warga-di-pengungsian

Buy Now on CodeCanyon