JEMBER, KOMPAS.TV - Mendekati perayaan maulid Nabi Muhammad SAW,pembuat parcel buah di Jember Jawa Timur banjir pesanan. Parcel buah banyak dipilih warga untuk sajian maulid karena lebih ekonomis dan praktis. <br /> <br />Salah satu rumah pembuat parcel buah yang banjir pesanan adalah sekar arum fruit milik Susilowati di Perumahan Villa Tegal Besar Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. <br /> <br />Pesanan parcel buah meningkat 3 kali lipat dibanding hari biasa. Biasanya jumlah pesanan hanya 20 parcel, namun saat ini meningkat menjadi 60 parcel per hari. Baik parcel kecil maupun premium lengkap hiasan keranjang. <br /> <br />Sebagian besar pemesan datang langsung agar bisa milih jenis buah. Namun bagi pemesan yang tidak bisa datang langsung, Susilowati juga membuka pesanan secara online. <br /> <br />Baca Juga Harga Anjlok, Petani Biarkan Tanaman Tomat dan Terong Membusuk di https://www.kompas.tv/regional/446609/harga-anjlok-petani-biarkan-tanaman-tomat-dan-terong-membusuk <br /> <br />Beragam jenis buah tersedia, seperti apel, pir, anggur, salak, jeruk dan buah naga. Harga parcel buah beragam, mulai dari 7 ribu hingga 500 ribu rupiah sesuai banyaknya buah dan jenis keranjang. Dalam sehari, Susolawti bisa mendapatkan omzet 5 juta hingga 10 juta rupiah. Agar tak mengecewakan pembeli, Susilowati selalu memberikan buah yang bagus dan segar. <br /> <br /> <br /> <br />#parcelbuah #maulidnabi #nabimuhammad <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/446610/jelang-maulid-pembuat-parcel-buah-di-jember-banjir-pesanan
