JAKARTA, KOMPAS.TV - Usai pengumuman Bakal Calon Wakil Presiden pendampingnya, Mahfud MD, Ganjar Pranowo menyatakan harapan dan visi-misi untuk mengentaskan kemiskinan di Indonesia. <br /> <br />Ganjar menyebut sejumlah upaya, salah satunya adalah perkembangan digitalisasi dan kesetaraan kesempatan. <br /> <br />"Kita dobrak kemiskinan!" seru Ganjar Pranowo, didampingi Mahfud MD di sampingnya. <br /> <br />Hari ini (18/10), telah diumumkan Menko Polhukam, Mahfud MD resmi menjadi Bakal Cawapres Ganjar di Pilpres 2024. <br /> <br />Dalam pidatonya, Mahfud MD juga mengaku mengenal sosok Ganjar Pranowo sejak lama. <br /> <br />Menurutnya, Ganjar sosok yang tepat untuk memimpin Indonesia ke depan. <br /> <br />Deklarasi Bacawapres Ganjar dihadiri seluruh Ketua Umum parpol pengusung Ganjar Plt Ketum PPP, Mardiono; Ketum Perindo, Hary Tanoesoedibjo; dan Ketum Hanura, Oesman Sapta Odang. <br /> <br />Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menyebut, sebelumnya partai pengusung Ganjar telah mencermati sosok Bacawapres sejak lama. <br /> <br />Pemilihan Mahfud MD sebagai Cawapres disebut sesuai dengan tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia. <br /> <br />Baca Juga [BREAKING NEWS] Mahfud MD Resmi Dampingi Ganjar Pranowo di Pilpres: Saya Bersedia Ikut Kontestasi! di https://www.kompas.tv/video/453132/breaking-news-mahfud-md-resmi-dampingi-ganjar-pranowo-di-pilpres-saya-bersedia-ikut-kontestasi <br /> <br />#mahfudmd #cawapresganjar #ganjarmahfud <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/453143/ganjar-pranowo-dan-mahfud-md-siap-maju-pilpres-2024-kita-dobrak-kemiskinan
