JAKARTA, KOMPAS.TV - Diduga pengemudi mengantuk, truk bermuatan air mineral menabrak pembatas jalur Bus Transjakarta di Jatinegara, Jakarta Timur. <br /> <br />Peristiwa yang terjadi di Jalan DI Panjaitan Jatinegara ini membuat bagian depan truk rusak parah. <br /> <br />Bahkan bagian roda truk patah karena kerasnya benturan sesaat menabrak pembatas jalur Transjakarta. <br /> <br />Tidak ada korban dalam peristiwa ini, namun arus lalu lintas dari arah Cawang menuju Tanjung Priok sempat tersendat. <br /> <br />Pengemudi truk mengaku mengantuk hingga truk yang dikemudikannya hilang kendali dan menabrak pembatas jalur. <br /> <br />Baca Juga Pilkades di Bangkalan Ricuh, Polisi Tangkap Mantan Kades yang Bawa Senjata Api! di https://www.kompas.tv/video/456053/pilkades-di-bangkalan-ricuh-polisi-tangkap-mantan-kades-yang-bawa-senjata-api <br /> <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/456066/diduga-ngantuk-sopir-truk-tabrak-pembatas-jalur-transjakarta-di-jatinegara
