SINJAI, KOMPAS.TV - Ribuan warga berebut membeli sembako murah yang digelar Pemerintah Kabupaten Sinjai dan Pemprov Sulawesi Selatan di Lapangan Nasional Kecamatan Sinjai Utara. <br /> <br />Warga yang didominasi ibu rumah tangga ini merangsek ke depan, saat petugas mulai mengumumkan dimulainya penjualan sejumlah kebutuhan pokok dengan harga murah. <br /> <br />Baca Juga Gerakan Pangan Murah, Pemkab Pekalongan Bantu Warga Hadapi Mahalnya Sembako di https://www.kompas.tv/regional/453758/gerakan-pangan-murah-pemkab-pekalongan-bantu-warga-hadapi-mahalnya-sembako <br /> <br />Dengan membawa kupon, warga rela antre hingga berjam-jam demi mendapatkan paket kebutuhan pokok. <br /> <br />Harga berbagai kebutuhan pokok di pasaran yang makin mahal, membuat operasi pasar murah yang digelar sejumlah instansi, jadi harapan warga untuk memenuhi kebutuhan rumah tangganya, dengan harga murah. <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/464843/demi-sembako-murah-warga-sinjai-rela-berdesakan-antre-berjam-jam
