KARAWANG, KOMPAS.TV - Satnarkoba Polres Karawang, menangkap seorang ibu rumah tangga yang menjadi bandar sabu. <br /> <br />Penangkapan dilakukan di Komplek Perumahan Peruri, Kecamatan Teluk Jambe Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. <br /> <br />Pelaku ditangkap setelah sebelumnya polisi terlebih dahulu menangkap seorang pria yang menjadi anak buah pelaku. <br /> <br />Dari penggeledahan polisi menyita barang bukti sabu dan alat timbang. <br /> <br />Pelaku yang baru keluar penjara pada bulan Mei lalu, terancam kembali menghuni tahanan selama 12 tahun. <br /> <br />Baca Juga Polisi Periksa Sejumlah Saksi Terkait Insiden Ledakan Tabung Gas CNG di Sukabumi di https://www.kompas.tv/video/464934/polisi-periksa-sejumlah-saksi-terkait-insiden-ledakan-tabung-gas-cng-di-sukabumi <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/464935/satnarkoba-polres-karawang-tangkap-ibu-rumah-tangga-pengedar-sabu
