Surprise Me!

TNI Gelar Pasar Murah Dan Baksos

2023-12-07 15 Dailymotion

ACEH UTARA, KOMPAS.TV - TNI Kodim 0103 Aceh Utara menggelar pasar murah di komplek halaman Makam Malikussaleh, Desa Beuringen, Aceh Utara. <br /> <br />Kegiatan yang bekerja sama dengan Bulog itu bertujuan untuk membantu masyarakat disejumlah desa guna mendapatkan sejumlah kebutuhan pokok dengan harga lebih murah dari pasaran. <br /> <br />Puluhan warga pun silih berganti mendatangi lokasi pasar murah. Disini masyarakat bisa membeli beras premium 10 kilogram dengan harga 80 ribu, sedangkan untuk minyak goreng 2 liter 32 ribu, dan gula pasir 2 kilogram seharga 26 ribu. <br /> <br />Selain pasar murah, TNI juga bekerja sama dengan Forkopimda Aceh Utara untuk mengadakan bakti sosial kepada masyarakat, diantaranya membagikan sembako, pengobatan gratis, khitanan, dan pembuatan sim keliling dilokasi terserbut. <br /> <br />Warga pun berharap agar kegiatan serupa lebih sering dilakukan, terutama pasar murah yang sangat membantu kebutuhan masyarakat. <br /> <br /> <br /> <br />Video Jurnalis : Zikri Maulana <br /> <br />Editor : Iwan Sudirja <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/467180/tni-gelar-pasar-murah-dan-baksos

Buy Now on CodeCanyon