Surprise Me!

Tanggapan Bawaslu Soal Cawapres Gibran Bagi-Bagi Susu di CFD Thamrin

2023-12-10 99 Dailymotion

TANGERANG, KOMPAS.TV - Sedang ramai diperbincangkan aksi kampanye yang dilakukan pasangan cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka yang membagikan susu gratis saat Car Free Day atau CFD di kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta beberapa waktu lau. <br /> <br />Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja menjelaskan Bawaslu DKI Jakarta akan menindaklanjuti kejadian tersebut. <br /> <br />Meski begitu, sebagai Bawaslu pusat pihaknya tetap akan mengawasi sejauh mana perkembangan kajiannya <br /> <br />"Yang sekarang teman-teman Bawaslu DKI untuk konfirmasi itu, tapi kami tetap memantau aktivitas-aktivitas juga yang di DKI," ujar Rahmat, pada Minggu (10/12/2023). <br /> <br />Sementara itu, Rahmat mengatakan Bawaslu memiliki waktu 14 hari untuk menentukan apakah adanya pelanggaran administrasi atas kegiatan bagi-bagi susu tersebut. <br /> <br />Baca Juga Begini Persiapan Gibran Jelang Debat Capres-Cawapres Perdana di https://www.kompas.tv/video/467846/begini-persiapan-gibran-jelang-debat-capres-cawapres-perdana <br /> <br />#gibranrakabuming #bawaslu #bagibagisusu <br /> <br />Video Editor: Vila Randita <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/467871/tanggapan-bawaslu-soal-cawapres-gibran-bagi-bagi-susu-di-cfd-thamrin

Buy Now on CodeCanyon