Surprise Me!

Kampanye Ala Knalpot 'Brong' di Boyolali Makan Korban, Ganjar Besuk Relawan di RS

2024-01-04 49 Dailymotion

BOYOLALI, KOMPAS.TV - Kampanye di Boyolali, Jawa Tengah menutup tahun 2023 dengan kelam. <br /> <br />Sebanyak 7 relawan dan simpatisan salah satu paslon terluka sepulang kampanye di Boyolali. <br /> <br />Korban diduga dianiaya oleh sejumlah oknum TNI yang terganggu dengan sepeda motor berknalpot bising atau dikenal dengan knalpot brong, milik peserta kampanye. Peristiwa kekerasan tersebut terekam oleh CCTV. <br /> <br />Dugaan penganiayaan terjadi di depan Asrama Kompi Senapan B Yonif 408 SBH pukul 11.19 menit WIB, Sabtu (30/12/2023). <br /> <br />Sebanyak 7 relawan dan simpatisan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD menjadi korban. <br /> <br />Menurut pihak TNI semua diakibatkan oleh kesalahpahaman. <br /> <br />Saat kejadian beberapa anggota sedang berolahraga dan mendengar suara bising dari kendaraan knalpot brong yang membuat mereka tidak nyaman. <br /> <br />Kendaraan knalpot brong itu disebut melintas secara terus-menerus dan berulang kali. <br /> <br />Kemudian, sejumlah oknum prajurit spontan ke jalan mencari sumber kendaraan knalpot brong. <br /> <br />Oknum hendak mengingatkan pengendara hingga terjadi penganiayaan. <br /> <br />Namun, ada keterangan berbeda yang ditemukan oleh tim pemenangan Ganjar-Mahfud yakni tidak ada unsur kesalahpahaman. <br /> <br />Menurut TPN Ganjar-Mahfud, keterangan yang diterima oleh terduga tersangka perlu ditelusuri lebih lanjut. <br /> <br />Baca Juga Kasus Penganiayaan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali, 6 Oknum TNI Jadi Tersangka! di https://www.kompas.tv/video/473891/kasus-penganiayaan-relawan-ganjar-mahfud-di-boyolali-6-oknum-tni-jadi-tersangka <br /> <br />#penganiayaanrelawan #relawanganjarmahfud #oknumtni <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/474474/kampanye-ala-knalpot-brong-di-boyolali-makan-korban-ganjar-besuk-relawan-di-rs

Buy Now on CodeCanyon