KOMPAS.TV - Mobil sedan yang ditumpangi nenek dan cucunya ini terbakar di Jalan Taman Aries, Kembangan, Jakarta Barat, Kamis (18/1) pagi. <br /> <br />Berawal tercium bau bensin dan aroma terbakar. Tak lama kepulan asap tebal disertai api langsung keluar dari bagian kap mesin mobil. <br /> <br />Melihat kobaran api, pengemudi mobil langsung menghentikan kendaraannya dan membawa cucunya keluar mobil. <br /> <br />Dibantu warga, petugas dinas perhubungan dan polisi memadamkan api dengan alat seadanya. Pemadaman dibantu truk tangki air milik Dinas Pertamanan yang melintas. <br /> <br />Api berhasil dipadamkan setengah jam kemudian. <br /> <br />Baca Juga Fakta Kebakaran New Orange Karaoke di Tegal yang Tewaskan 6 Orang Pemandu Lagu di https://www.kompas.tv/video/477521/fakta-kebakaran-new-orange-karaoke-di-tegal-yang-tewaskan-6-orang-pemandu-lagu <br /> <br />#kebakaran #mobil #kembangan <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/478024/mobil-berpenumpang-nenek-dan-cucu-terbakar-di-kembangan-jakbar
