Surprise Me!

Mahfud MD Mundur dari Kabinet Jokowi, Adi Prayitno: Win-Win Solution

2024-02-01 314 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mahfud MD menyatakan mundur dari jabatannya sebagai Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan. <br /> <br />Calon Wakil Presiden Nomor Urut 3 ini beralasan, langkah ini diambil untuk menghindari konflik kepentingan dan intervensi politik. <br /> <br />Momen mundurnya Mahfud MD ini memunculkan kabar adanya gangguan di lingkungan menteri-menteri di Kabinet Indonesia Maju di pemerintahan Presiden Joko Widodo. <br /> <br />Sebelumnya, PDI Perjuangan sempat mengungkap adanya suasana yang sudah tidak nyaman di internal kabinet Presiden Jokowi. <br /> <br />Cerita ini, diklaim PDI-P berasal dari salah satu kadernya yang duduk sebagai Menteri Sosial, Tri Rismaharini. <br /> <br />Baca Juga Respons Istana soal Mahfud MD Mundur dari Kabinet Presiden Jokowi di https://www.kompas.tv/video/481707/respons-istana-soal-mahfud-md-mundur-dari-kabinet-presiden-jokowi <br /> <br />Kabar ketidaknyamanan di internal kabinet ini lantas ramai-ramai dibantah oleh sejumlah menteri. <br /> <br />Menteri Investasi dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal , Bahlil Lahadalia menyebut, mundurnya Mahfud MD sebagai Menko Polhukam bukanlah indikasi perpecahan kabinet Presiden Jokowi. <br /> <br />Lalu apa dampak dari mundurnya Mahfud, hingga isu ketidaknyamanan beberapa menteri di cabinet, usai Jokowi beri pernyataan presiden boleh memihak, dan berkampanye? <br /> <br />KompasTV bahas bersama Analis Komunikasi Politik, UIN Syarif Hidayatullah, Adi Prayitno. <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/481847/mahfud-md-mundur-dari-kabinet-jokowi-adi-prayitno-win-win-solution

Buy Now on CodeCanyon