JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri ATR/BPN RI, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengungkapkan alasannya optimis proyek Ibu Kota Negara (IKN) tidak akan mangkrak. <br /> <br />"Kita harus optimistis ya, saya tahu ini suatu proyek yang besar membutuhkan sumber daya yang tidak kecil," ujar Menteri ATR/BPN, AHY pada Senin, (4/3/2024). <br /> <br />"Tetapi Indonesia bangsa yang besar, bangsa yang tangguh kita harus bisa terus berinovasi termasuk bagaimana menghadirkan investasi di dalam negeri," lanjutnya. <br /> <br />AHY juga menambahkan bawa proyek IKN tidak bisa hanya mengandalkan pendanaan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). <br /> <br />Baca Juga AHY: Kita Tidak Boleh Biarkan Mafia Tanah Beroperasi dengan Santainya di Indonesia di https://www.kompas.tv/video/490210/ahy-kita-tidak-boleh-biarkan-mafia-tanah-beroperasi-dengan-santainya-di-indonesia <br /> <br />#ahy #ikn #menteriatr <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/490279/ahy-ungkap-alasan-dirinya-optimis-proyek-ikn-tidak-akan-mangkrak
