Surprise Me!

Komisioner KPU Kulon Progo Bantah Isu Penggelembungan Suara PSI

2024-03-05 63 Dailymotion

KULON PROGO, KOMPAS.TV - KPU Kabupaten Kulon Progo membantah adanya isu penggelembungan suara Partai Solidaritas Indonesia atau PSI di pemilu 2024. <br /> <br />KPU sebut tak ada perbedaan hasil penghitungan manual baik dari formulir C1, dokumen di tingkat kecamatan hingga kabupaten seperti yang dituduhkan. <br /> <br />Hal ini diungkap Komisioner KPU Kulon Progo Divisi Teknis Penyelenggaraan, Hidayatut Thoyyibah. <br /> <br />Hidayatut membantah adanya penggelembungan suara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Kulon Progo. <br /> <br />Dari hasil penelusuran dan pengecekan, suara yang diperoleh PSI di 12 TPS yang dituduhkan seluruhnya sudah sesuai dengan penghitungan manual, baik yang dilakukan dari tingkat desa hingga kabupaten. <br /> <br />Hal ini mengacu pada penghitungan manual yang tertuang dalam formulir C1 dan bukan website KPU. <br /> <br />Merespons melonjaknya suara PSI di Sirekap KPU RI, Ketua DPP PSI Cheryl Tanzil juga mempertanyakan anomali suara tersebut. <br /> <br />Cheryl bahkan menyebut bukan ranah PSI ikut mengaduk aduk terkait perolehan suara di Sirekap. <br /> <br />Cheryl menyebut, ia mengalami pengurangan suara di dapilnya. <br /> <br />Baca Juga Situasi Terkini Massa Demo Pro-Kontra Hak Angket di Depan Gedung DPR RI Jakarta di https://www.kompas.tv/video/490365/situasi-terkini-massa-demo-pro-kontra-hak-angket-di-depan-gedung-dpr-ri-jakarta <br /> <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/490369/komisioner-kpu-kulon-progo-bantah-isu-penggelembungan-suara-psi

Buy Now on CodeCanyon