Sebanyak 400 orang yang terdampar terisolir di pulau akibat gempa Taiwan masih menunggu penyelamatan.<br /><br />Pihak berwenang menyebut ratusan orang itu dalam kondisi aman namun proses evakuasi terhalang tanah longsor.<br /><br />Jumlah korban tewas akibat gempa Taiwan bertambah menjadi 13 orang, kata Badan Pemadam Kebakaran Nasional (NFA) Taiwan, setelah tiga mayat ditemukan di jalan setapak melalui wilayah pegunungan.
