JAKARTA, KOMPAS.TV - Komika Babe Cabita meninggal dunia hari ini di RS Mayapada Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (9/4/2024). <br /> <br />Hingga kini belum terungkap penyebab meninggalnya Babe Cabita. <br /> <br />Komedian tersebut diketahui sempat menjalani perawatan di rumah sakit selama 2 minggu karena penyakit Anemia Aplastik pada 2023 lalu. <br /> <br />Penyakit itu pertama kali terungkap setelah Babe mengunggah foto dirinya yang tengah dirawat di rumah sakit. <br /> <br />Mulanya ia didiagnosis terserang Demam Berdarah Dengue (DBD), namun hasil pemeriksaan darah membuat dokter curiga karena kondisi yang juga tak membaik. <br /> <br />Pemeriksaan sumsum tulang belakang akhirnya menemukan bahwa Babe mengidap penyakit langka berupa Anemia Aplastik. <br /> <br />Baca Juga Arie Febriant Minta Maaf Usai Viral Video Ludahi Pengendara Lain di https://www.kompas.tv/video/499271/arie-febriant-minta-maaf-usai-viral-video-ludahi-pengendara-lain <br /> <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/499285/sempat-dirawat-di-rs-selama-2-minggu-komika-babe-cabita-meninggal-dunia
